Halangi Akses Kendaraan SBY, Honda Jazz Digotong ke Parkiran

Add Comment July 24, 2011
Mobil yang di gotong - detik.com
Ada berita menarik mboil honda jazz digotong ramai-ramai. Kuat juga yah yang gotong.

Bogor - Pemandangan lain terjadi di arena Rakornas Partai Demokrat (PD) 2011 di Sentul Internastional Convention Center (SICC). Sebuah mobil digotong beramai-ramai karena parkir di bahu jalan yang akan dilewati Ketua Dewan Pembina PD Susilo Bambang Yudhoyono (SBY).

Minggu (24/7/2011) sekitar pukul 13.15 WIB, mobil Honda Jazz berwarna hitam dengan nopol B 1027 QI diangkat beramai-ramai oleh petugas TNI dan petugas keamanan Demokrat yang berjumlah 10 orang.
Mobil diangkat menuju parkiran yang telah disediakan berjarak sekitar 10 meter. Butuh sekitar 20 menit untuk mencoba mengangkat mobil itu.
"Mobilnya diangkat karena menghalangi jalan dan Pak Presiden akan masuk lewat jalur ini," ujar seorang petugas keamanan di Sentul City, Bogor, Minggu (24/7/2011).
Karena tidak bisa diangkat sampai ke parkiran, mobil tersebut kemudian ditarik dengan mobil derek milik TNI. "Diangkatnya cuma setengah jalan karena terlalu dekat," katanya.
Mobil itu tidak diderek di bagian depan, tapi di derek lewat pantat mobil sehingga bergeser ke samping dan akhirnya bisa didorong masuk ke parkiran.

Pemandangan itu sempat menjadi tontotan peserta Rakornas PD. Jalan tersebut merupakan jalan utama menuju Hall Utama SICC tempat berlangsungnya Kongres. Kalau nanti SBY datang ke arena rakornas, akses jalan inilah yang akan dipergunakannya.
Entah siapa pemilik Honda Jazz hitam ini. Yang jelas, pemiliknya pasti kaget kalau mengetahui mobilnya digusur paksa. (detik.com)

Post a Comment